TIGA MEDALI EMAS DI O2SN MENGANTAR SISWA SMA NEGERI 11 TAKENGON MEWAKILI KABUPATEN ACEH TENGAH
Tiga Srikandi SMA Negeri 11 Takengon Peraih Medali Emas |
Pada kegiatan O2SN tahun 2019 ini Siswa SMA Negeri 11 Takengon dapat meraih 3 (Tiga) medali Emas dari Tiga Srikandinya untuk cabang Atlitik atas nama Rani, Pencak Silat atas nama Nur Anisa, dan Bulu Tangkis atas nama Isti Indriana sehingga dapat mewakili Kabupaten Aceh Tengah ke tingkat Provinsi yang akan dimulai pada tanggal 21 Juni 2019 sampai selesai di ibu kota provinsi Aceh. SMA Negeri 11 Takengon merupakan sekolah yang setiap tahunnya selalu dapat mewakilkan atlitnya ke tingkat provinsi. Keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan dan kerjasama yang baik dari seluruh dewan guru dan bapak Suardi, S.Pd dan Widdy Mukhtar, S.Pd sebagai guru Olahraga yang dikomandoi oleh seorang kepala sekolah Bapak Drs. Risnaidi Salayan,M.Pd. SistimPembinaan Peserta didik yang dilakukan di SMA Negeri 11 Takengon adalah pembinaan menumbuhkembangkan potensi peserta didik yang dilakukan melalui Olah Raga, Olah Pikir, Olah Hati, dan Olah Rasa. Pembinaan Olah Raga bertujuan untuk memfasilitasi tumbuhnya bakat, minat, dan prestasi siswa dibidang Olah Raga yang sangat didukung oleh seluruh pihak sekolah.
Kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tahun 2019 Tingkat Kabupaten Aceh Tengah dibuka oleh Bapak Ir. Arifin mewakili MKKS Tingkat SMA/SMK pada hari senin tanggal 17 Juni 2019 dilapangan Musara Alun Takengon yang dihadiri seluruh peserta, dewan juri, dan pembina olah raga dari setiap sekolah tingkat SMA. Selanjutnya acara penutupan kegiatan O2SN dilaksanakan di Aula Kantor Cabang Dinas Pendidikan yang ditutup oleh Bapak Drs. Risnaidi Salayan, M.Pd. mewakili MKKS Tingkat SMA/SMK.
(Ris-Salayan)
Komentar
Posting Komentar